1.12.07

ASAL USUL NAMA GARUDA INDONESIA















"Ik ben Garoeda,Vishnoe' s vogel, die zijn vleugels uitsland hoog hovenUw cilanden …".





Kalimat tersebut adalah baris pertama sajak gubahan RM Noto Soeroto yang dijadikan inspirasi bagi Bung Karno saat dimintai pendapat tentang nama perusahaan penerbangan yang akan diperolehnya pasca-Konferensi Meja Bundar.
Raden Mas Noto Soeroto (1888-1951) adalah cucu Paku Alam V. Ia lama hidup di Den Haag dan merupakan salah satu Pujangga Baru seangkatan dengan Armyn Pane. Sebagai Ketua Perhimpunan Indonesia di Belanda tahun 1922, banyak karya yang dihasilkan di antaranya Geboortejaar Raden Saleh (1913), Melatiknoppen (1915), dan Wayang-liederan (1920). Dalam sajak terakhir inilah terdapat kalimat tentang cerita burung Garuda yang gagah perkasa.
Garuda yang merupakan kendaraan Dewa Wishnu tersebut dapat membentangkan sayapnya terbang tinggi di atas kepulauan Nusantara. Dari situlah awal nama perusahaan penerbangan Garuda Indonesia Airways, sedangkan nama Wishnu kerap dipakai sebagai nick name Presiden dalam lingkungan kemiliteran hingga kini.

Tidak ada komentar: